Breaking News

Inspektur Padang Pariaman Minta OPD di Padang Pariaman Manfaatkan Layanan INI KAWAN


Inspektur Hendra Aswara menyampaikan agar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) memanfaatkan layanan Klinik Konsultasi Pengawasan dan Pengaduan atau disingkat INI KAWAN di Inspektorat Kabupaten Padang Pariaman.

Klinik Konsultasi tersebut merupakan implementasi dari APIP (Aparat Pengawasan Intern Pemerintah) dalam melakukan pembinaan dan pendampingan kepada pengelola keuangan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan unit kerja Kecamatan serta Nagari dalam lingkungan Pemerintahan Kabupaten Padang Pariaman.

 

Klinik INI KAWAN, kata Hendra, melibatkan seluruh APIP terutama bagi mereka yang telah memiliki kompetensi dan keahlian dalam menganalisa serta mampu menyelesaikan masalah. Saat ini 31 orang APIP telah siap untuk melayani OPD hingga pengeloaan dana nagari.


“Kita telah menyediakan ruangan khusus di inspektorat ini untuk Klinik Ini Kawan, dan secara bertahap juga akan dibangun Sistem Informasi Manajemen Konsultasi, misalnya dalam bentuk website dengan harapan akan mempermudah penyelesaian masalah” kata Inspektur Hendra Aswara saat menerima konsultasi Sekretaris DKP Alfian di Ruang Klinik INI KAWAN, di Parit Malintang, Senin (18/1).

Hendra menambahkan, sasaran yang ingin dicapai dengan terselenggaranya Klinik Ini Kawan adalah terciptanya tata kelola pemerintahan yang bebas dari Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN).

Ruang lingkup Klinik Ini Kawan adalah pengadaan barang dan jasa pemerintah, pengadaan barang dan jasa di desa, penatausahaan keuangan dan aset milik daerah dan desa, tindak lanjut dari hasil pengawasan, serta pengaduan masyarakat ini dalam bentuk tahap konsultasi.

 

“Alhamdulillah, dalam awal tahun ini Klinik Ini Kawan dikunjungi OPD diantaranya BKPSDM, BPKD, Disdikbud, DKP dan beberapa Nagari” kata Jebolan STPDN Angkatan XI itu.

Ket foto

Inspektur Hendra Aswara saat menerima konsultasi Sekretaris DKP Alfian di Ruang Klinik INI KAWAN, di Parit Malintang, Senin (18/1).



BACA JUGA